Bule on Blades (Bule bersepatu roda) : Sacha Stevenson


Ini saatnya para pecinta lingkungan ditantang keberadaannya. Para onliner yang suka berkicau, bisa menyisipkan kicauannya untuk memantau perjalanan seorang cewek bule yang akan memulai perjalanan dari ujung barat Jawa (Merak) dan berakhir di depan Hotel Sahid Bali alias Pantai Kuta. Inilah kisah “Bule on Blades (Bule bersepatu roda) : Sacha Stevenson

Perjalanan dari Merak ke Kuta ini dimulai tanggal 3 Mei 2011 menempuh jarak 1.420 km dan diperkirakan akan memakan waktu 30-40 hari.

Semuanya tanpa sponsor, semua karena cinta pada alam Indonesia dan semua karena ingin menunjukkan pada pemerintah Indonesia, bahwa orang bule saja cinta alam Indonesia, kenapa pemerintah tidak menjaganya dengan baik.

Sacha Stevenson akan menyiapkan dana sekitar 15 juta untuk aksinya ini. Akan ada 3-4 orang yang akan mendampinginya. Kru itu akan bertugas untuk memenuhi segala kebutuhan Sacha selama melakoni aksi cinta lingkungan ini.

Andai kementrian yang mengurusi pariwisata mau memberi sponsor, maka kegiatan ini akan sangat bermanfaat bagi pariwisata Indonesia dan bagi para pecinta lingkungan.

Para blogger di sepanjang perjalanan akan menyambut dengan acara tanam pohon sebagai manifestasi kecintaan akan lingkungan. Acara ini akan benar-benar meriah jika semua pihak mau bergerak.

Saat ini kabarnya para pecinta lingkungan sudah bergerak untuk menyiapkan bibit pohon yang akan ditanam di setiap kota yang disinggahi.

Pertanyaannya :
Apa yang akan dilakukan para blogger ataupun para “pengkicau”.

Posted with WordPress for BlackBerry.

updated rincian rute perjalanan :
Merak – JakartaBandung – Tasik – Purwokerto – Jogja – Solo – MadiunMojokertoProbolinggoJemberBanyuwangi – Gilimanuk – KUTA!

Merak – Jakarta 115 km (Toll) 1-2 days
Jakarta – Bandung 147 km (Toll) 2-3 days
Bandung – Tasik 113 km (Toll) 1-2 days
Tasik – Purwokerto 143 km (Jl. Cilacap-Ciamis) 2-3 days
Purwokerto – Jogja 170 km (Jl. Wates) 3-4 days
Jogja – Solo 65 km (Jl. raya Jogja-Solo) 1 days
Solo – Madiun 114 km (Jl. raya Solo) 2-3 days
Madiun – Mojokerto 120 km (Jl. raya Baron) 2-3 days
Mojokerto – Probolinggo 101 km (Jl. Mojokerto-Gempol) 2 days
Probolinggo – Jember 96 km (Jl. Lumajang-Jember) 2 days
Jember – Banyuwangi 106 km (Jl. Jember-Banyuwangi) 2 days
Banyuwangi-Gilimanuk NAIK KAPAL
Gilimanuk – Kuta 130 km (Jl. yeh embang) 2-3 days

TOTAL KILOMETERS: 1420 KM

On his journey She hope to meet the locals and plant trees in:Merak, Bandung, Tasik, Purwokerto, Jogja, Solo, Madiun, Mojokerto, Probolinggo, Jember, Banyuwangi, and Kuta (begitu kata Sacha Stevenson di situsnya)

+++

Artikel “Bule on Blades (Bule bersepatu roda) : Sacha Stevenson” ini semoga menggugah kita untuk berbuat lebih baik lagi pada alam indah Indonesia, demi negara tercinta ini.

9 komentar

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.