Kesaksian STROKE

volcano RUN 2020 KLUB

Sudah lama aku terkena stroke, setidaknya sudah lebih lima tahun lalu, tapi masih banyak teman yang menanyakan sebab musabab aku terkena stroke dan bagaimana gejalanya, sudah pernah kutulis ceritanya tentang hal ini, tapi tetap saja masih banyak yang belum mengetahuinya dengan jelas dan rinci. Akupun jadi kepingin menulis lagi sebuah kesaksian STROKE yang kualami dengan harapan yang dulu jelas makin jelas dan yang belum jelas menjadi jelas.

Ada dua hal yang menurutku menjadi penyebab stroke yang kualami, berdasar pengalamanku dan berdasar cerita dari teman-teman yang setia memberi masukan padaku, inilah penyebabnya :

  1. (sifat) Perfeksionis
  2. Darah tinggi

Dua hal itu sebenarnya berhubungan sangat erat, tapi sengaja kupisahkan, karena dua hal itulah yang paling dominan mempengaruhiku dan bisa dipisahkan. Pembawaanku yang ingin semua selalu sempurna di mataku, membuatku selalu kecewa setiap saat, padahal aku sendiri bukan orang yang sempurna tapi setiap melihat sesuatu yang salah dan aku tidak bisa berbuat banyak pasti akibatnya aku hanya bisa “mengelus dada” dan hal inilah yang membuatku makin terpuruk di dalam hati yang paling dalam. Seperti kisah Rusia yang pernah kubaca tentang penghibur yang meninggal karena kurang hiburan, aku yang sering menghibur orang ternyata malah kurang hiburan.

Keluarga BeBlog
Keluarga BeBlog

Selain perfeksionis yang menjadi penyebab aku stroke, kondisi darah tinggi juga menjadi penyebab dominan yang lain. Darah tinggi yang ada pada diriku katanya adalah kondisi yang menurun dari keluargaku, tepatnya bapakku, yang juga sampai mengalami kelumpuhan kaki menjelang masa tua beliau, kalau tidak salah ingat adikku ikut membantu bapak menggenjot mesin jahit bapak ketika bapak sedang bekerja di rumah.

Hipertensi juga menyebabkan aku tidak bisa ikut lari di atas treadmill saat MCU (medical check up) di RS beberapa tahun menjelang pensiun, karena aku tidak mau minum obat tensi secara rutin. Pihak medis selalu melarangku untuk naik treadmill dan aku sama sekali tidak mempermasalahkan hal ini, aku belum sadar bahwa saat itu aku mestinya sudah memeriksakan kondisi agar kalau terjadi stroke sudah lebih siap menghadapinya.

Aku terlalu menggampangkan masalah dan menganggap hipertensi tidak apa-apa mengingat aku (merasa) selalu aktif bergerak, baik bersepeda, renang maupun jalan. Sampai pada suatu saat aku mendadak lumpuh dalam beberapa saat, mungkin hanya beberapa menit saja, tapi badan benar-benar tidak bisa bergerak padahal selain badan semua terasa normal, berbicara juga tidak bermasalah. Saat itulah aku sebenarnya sudah terkena TIA (transient ischemic attack) hanya saja aku belum paham sama sekali tentang TIA, sehingga aku tidak mempermasalahkannya, semoga temanku tidak ada yang seperti aku tidak kenal TIA. Aamiin YRA.

Alam Mangunan

Dua hal itulah sebagai kesaksianku tentang penyebab stroke yang kualami, selain dua hal tersebut juga perlu kutulis tentang hal-hal yang membuatku cepat sembuh dari stroke. Kuharapkan KESAKSIAN STROKE yang kutulis ini menjadi lengkap, tidak hanya membahas penyebab tapi juga hal-hal yang kuanggap sebagai penyebab stroke tidak sampai menjadi parah.

Waktu aku mengalami gejala stroke, aku langsung ke klinik perusahan dan beretemu dengan dokter perusahaan yang langsung melihat gejala srokeku sehingga beliau langsung memesan mobil kantor untuk membawaku ke IGD. Petugas medis RS langsung melakukan pemeriksaan menyeluruh pada badanku dan aku diantar ke ruang penderita stroke selama 10 hari, bercampur dengan penderita stroke yang lain.

Jadi kusimpulkan bahwa tindakan untuk segera periksa ke dokter dan dilakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap pasien stroke adalah tindakan yang sangat penting untuk mempercepat penanganan terhadap pasien stroke. Selain cepat ditangani, kondisi sebelum sakit yang penuh kegiatan olag raga turut menolongku utuk lebih cepat pulih dari serangan stroke.

volcano RUN 2020 KLUB
volcano RUN 2020 KLUB

Komunitasku yang saat itu banyak penggiat olah raga ceria ikut membantuku berada pada kondisi badan yang selalu fit tiap hari, komunitasku terus ada sampai saat ini dan aku sangat bersyukur berada di komuntasku ini, meski ada juga sebagian anggota komunitasku yang lebih berjiwa muda dan sering beraksi bak pemuda umur belasan. Saat aku masih muda, aku sudah lebih tahan mental mendapat persaingan di antara sebagian mereka yang berjiwa muda maupun yang muda betulan, saat sudh pensiun aku harus lebih sabar menghadapi tantangan dari komunitasku.

Jadi apabila ada dua hal penyebab aku stroke, maka ada beberapa hal yang membuatku lebih cepat pulih dari stroke, antara lain adalah :

  1. Lebih cepat lapor ketika gejala STROKE mulai muncul
  2. Terbiasa rajin olah raga yang rutin
  3. Berpikiran positip
  4. Ikut dalam komunitas yang suka olah raga sehat
Komunias KLUB
Komunias KLUB

Alhamdulillah, semoga tulisan kesaksian STROKE ini dapat bermanfaat bagi pembaca, minimal mengerti dan memahami apa yang harus dilakukan apabila terkena gejala STROKE, makin cepat ditangani akan makin baik pemulihan atau justru mencegah terjadinya STROKE yang parah.

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.