Rong taon KaRMaPIT


Rong Taon KaRMaPIT yang berlangsung pada hari Sabtu, 20 April 2024, mengusung tema “Perempuan dalam Kayuhan Sepeda” dan menjadi momen yang penuh semangat serta kebersamaan. Panitia yang terbentuk dari kegiatan ini adalah ReKa (Relawan KaRMaPIT) khusus Perempuan, mengingat acara ini juga sekaligus memperingati Kartinian pada 21 April 2024 dan Syawalan 1445H.
Berikut beberapa momen menarik dari acara tersebut:

  1. Waktu dan Tempat:
    o Acara dimulai tepat jam 6:30 WIB, bertempat di Wisdom Park UGM (start/finish).
    o Sebelum pemberangkatan peserta, ada penjelasan rute oleh coordinator survey sekaligus doa bersama yang dipimpin oleh koordinator survey.

Aturan Regular (diusahakan tetap serius serta merakyat) :
a. Pengibaran bendera start dilakukan oleh Pembina KaRMaPIT.
b. Peserta harlah #rongtaon KaRMaPIT mengikuti pemimpin rombongan (RC), yang semuanya adalah perempuan.
c. Ada aturan tidak tertulis yang sudah dipahami oleh sebagian peserta: mendahului RB (menyalip) akan dihukum dengan “push-up”.
d. Bapak-bapak dipersilahkan mengatur kecepatan sepedanya sesuai kecepatan para RC Perempuan.

Peserta sangat patuh pada aturan ini dan tertib sampai tujuan akhir.

  1. Catatan Perjalanan Bersepeda:
    o Pemberhentian pertama di Candi Kedulan sempat diwarnai dengan jatuhnya salah satu peserta karena kondisi jalan yang berpasir.
    o Panitia menyarankan agar peserta memakai sepeda dengan BAN yang gemuk (bukan tipis) untuk mengantisipasi kondisi jalan tanah yang tidak beraspal dan beberapa tempat berpasir.
    o Saat pelaksanaan bersepeda bersama, panitia melengkapi semua RC dengan perlengkapan P3K dan didampingi oleh ambulan serta tenaga medis yang mobile menggunakan sepeda motor. Hampir semua peserta dapat finish sesuai target waktu yang ditetapkan oleh panitia, meskipun jumlah marshal sangat terbatas.
  2. Evaluasi dan Keberhasilan:
    o Sehari setelah acara selesai, langsung dilakukan evaluasi di lokasi start/finish.
    o Masukan dari peserta dan kekurangan pelaksanaan acara dibahas dan dicari alternatif solusinya, antara lain tentang masalah kekurangan tenaga marshal dan petunjuk arah di persimpangan yang terasa kurang banyak.

Meriah dan Bermakna:
1. Acara semakin meriah dengan diperdengarkannya Mars KaRMaPIT yang diciptakan sendiri dan dinyanyikan oleh para artis dadakan reka.
2. Hampir semua peserta mendapat doorprize sebagai tambahan kebahagiaan.
3. Potong tumpeng dari kakak Pembina buat RC Perempuan tertua dan terkuat Yang Uti 🙂


Semoga momen Rong Taon KaRMaPIT ini menjadi kenangan yang berharga bagi semua peserta!

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.